Cute Brown Spinning Flower

2.3.17

DAY 16 : SOMETHING THAT YOU MISS


Hallo, hallo guys!!!

Kita bertemu kembali dalam 30 Days Writing Challenge bersama Ana. Kok jadi seperti penyiar radio begini? Tapi, nggak apa-apa lah. Yang penting aku dan guys semua bisa bertemu dan memandang tulisan yang sama. Biar agak mesra sedikit gitu. Hahai.

So, sekarang kita lanjutkan ke Challenge hari ke-16. Apakah itu? Yaitu:

DAY 16 : SOMETHING THAT YOU MISS

Sesuatu yang kurindukan?

Sesuatu? Sesuatu? Sesuatu?

Kayak lagunya Syahrini ya :D *langsung nyanyi lagunya kalau dengar kata ‘sesuatu’.

Kita kembali ke challenge-nya, ya! Jadi sesuatu yang sangat aku rindukan saat ini adalah MENGGAMBAR.
image by Google
Sudah lama ku tidak menggambar saudara-saudara. Aku udah cerita belum kalau aku suka mengambar? Hobi saja sih sebenarnya. Nggak terlalu didalam-dalami amat. Soalnya kalau aku sudah menggambar itu, sampai lupa waktu banget. Lupa makan, lupa minum, lupa pacar *ups!!!

Yah, begitulah. Terkadang aku juga berpikir ingin bekerja di bagian yang berhubungan dengan gambar-gambar gitu, tapi aku nggak tahu harus mulai darimana. Karena, dari awalnya nih, aku kurang terlalu merencanakan masa depanku, terutama saat lulus SMA. Ingat ya guys, terutama buat pembaca yang masih SMA, hati-hati banget untuk memilih jurusan yang ingin kalian masuki saat kuliah nanti. Karena akan berpengaruh pada masa depan kalian nantinya. Ok!

Hmmm, mungkin sekian dulu ya tulisan challenge day ke-16 ini. Semoga bermanfaat aja deh buat kalian.

See you in the next post J


DAY 15 : BULLET POINT YOUR WHOLE DAY

Kita lanjutkan ke challenge berikutnya, yaitu challenge ke -15:

Apakah challengenya? Yaitu:

DAY 15 : BULLET POINT YOUR WHOLE DAY
image by google
Aku harus membuat daftar apa aja yang aku lakukan sepanjang hari. Really, this is the tough one. Secara, aku nggak pernah mengabsen kegiatan aku selama ini. Tapi, demi challenge ini, rela aku lakukan, dan dapatlah data-datanya. Berikut keterangan di bawah ini :P
  • Wake up at 7.00 am
  • Lazying around in my room till 8.30 am
  • Take a bath at 8.30 am
  • Done from bath and dressing batik to go to work from 8.30 - 9.30 am (katanya hari kamis seragamnya batik)
  • Go to work with busway 45 minutes, I arrive to officee at 10.15 am (pake busway jurusan ragunan-dujuh atas, naik halte warung jati turun halte dukuh atas 2)
  • Doing office work at 10.15 - 11.45 am (buat sub menu E-form Assignment di menu SSU)
  • Lunch at 11.45 - 13.15 (makan ayam balado di rm Tetangga)
  • Go to work again 13.15 (betulin aplikasi LOSBRICC  yg masih salah)
  • Selesai kerja main game jam 15.30
  • Masih ngebetulin kerjaan sekitar jam 17.00
  • Nungguin hujan di kantor karena gak bisa pulang 18.00
  • Pulang dari kantor 19.00 krn hujan udah redaan. Gak makan malam juga.
  • 45 minute perjalanan pulang pake busway
  • 20.00 kurang ke indomart deket kosan buat beli tiket dufan. Dapet hadiah teh botol 1 pck.
  • 21.00 nungguin babang gojek yg nyebelin banget. Di aplikasi 2 menit, datangnya 10 menit kemudian. Kan bete yak.
  • 21.30 nyampe kosan. Istirahat.
  • 22.00 bersih-bersih, ganti baju, tidur-tiduran sampe tidur beneran.
Nggak jelas banget yah? Ya, nggak apa-apalah. Btw, hari ini lagi nggak niat banget buat nulis, jadi singkat-singkat aja yah postingannya.

See you in the next post J