Cute Brown Spinning Flower

4.11.18

RADAR BAND - Chapter 14

Image by narutocosplayers.com


Sabtu, pukul 10.00 pagi, Final Festival Band telah di mulai. Seluruh siswa telah memenuhi halaman sekolah untuk melihat aksi dari band jagoan mereka masing-masing. Sebagian besar dari mereka membawa berbagai macam alat dokumentasi, baik kamera digital, handphone, DSLR, dan lain-lain. Begitu pun Sahra, Welvy, dan Arola yang masih mondar-mandir mencari tempat duduk kosong. Hingga Sahra melihat Ancient yang sedang duduk di salah satu bangku panjang yang belum terisi.
“Lho, An. Kok, nggak gabung sama yang lain?” Tanya Sahra seraya duduk di samping Ancient. Welvy dan Arola mengikutinya.
“Memang Kenapa? Santai aja lagi,” jawab Ancient.
Rupanya kedua MC sudah stand by di atas panggung untuk membuka acara Final Festival band ini.
“Halo semuanya!” teriak MC Girie.
“Bertemu lagi dengan kita, ya. Kali ini di acara Final Festival Band,” sambung MC Oby. “Dari 15 band yang mengikuti acara ini, terpilih tujuh band untuk bersaing lagi di final kali ini,” lanjutnya.
“Kita sebutin satu-satu ya nama band-nya,” ujar MC Girie, kemudian melihat kertas catatan yang sejak tadi di pegangnya, begitu pun MC Oby.  “Band yang akan bersaing di final kali ini adalah...  Mars Band!”
“Blue Band!” lanjut MC Oby.
“Bluetooth Band!”
“Charlie Band!”
“Violet Band!”
“Logo Band! Dan…”
“Radar Band!” seru kedua MC bersamaan seraya bertepuk tangan sehingga penonton pun mengikuti mereka.
“Kita langsung saja, band yang pertama tampil di final ini… kita panggil…,” MC Girie memberikan aba-aba.
“Mars Band dengan Hapus Aku,” lanjut MC Oby kemudian memanggil band beserta lagu yang akan di bawakan.
Tepuk tanga penonton memenuhi seluruh halaman sekolah saat satu persatu personil dari Mars Band keluar dari belakang panggung. Setelah semua personil berada di posisi, mulailah lagu Hapus Aku-nya Nidji.
“Hi, An!” panggil Dazaki yang muncul di samping Ancient. “Menurut kamu, gimana Mars Band?” tanyanya kemudian.
“Keren,” jawab Ancient singkat. “Btw, yang lain mana, Za?”
“Itu di belakang,” Dazaki menunjuk arah belakang dengan jempolnya. Saat Ancient menengok, Reky yang berdiri bersama Arlo dan Raja melambaikan tangannya.

******

Prok! Prok! Prok!
Sorakan dan tepuk tanga penonton menyambut selesainya band keenam yang tampil di final, Logo Band dengan lagu Ciuman Pertama dari Ungu yang mereka bawakan.
“Oke, terimakasih semuanya!” ucap Toya, sang vokalis, mengumumkan lagu kedua yang akan mereka bawakan. “Lagu kedua dari kita yaitu Melayang, yang akan buat kalian semua melayang bersama Logo Band!” serunya seraya memberikan aba-aba kepada teman-temannya untuk memulai intro lagu Melayang-nya Ungu tersebut.
                Kini ku terbang, melayang
                Mencoba kepakan sayap
    Kuberharap kudapat
                Temukan dirimu untukku
                                Terbang melayang
                                Menyusuri ruang cinta
                                Berharap kuakan
                                Temukan dirimu untukku
Seluruh penonton bernyanyi mengikuti saat lagu memasuki bagian reff, bersama tepokan tangan dan semangat mereka. Bahkan Welvy, Arola, dan Sahra sampai terkagum-kagum.
“Wah! Kalian yakin bisa mengalahkan Logo Band?” Tanya Welvy pada Ancient dan Dazaki.
“Hmm… menurutku siapa pun yang menang nggak masalah, yang penting kita sudah berpartisipasi dan memberikan yang terbaik di festival ini. Ya kan, Za?” jawab Ancient.
“Yap. Benar banget,” balas Dazaki.
Tak lama kemudian, selesailah Logo Band membawaka lagu keduanya. Satu persatu personil kembali ke belakng panggung. MC Girie dan MC Oby memasuki panggung menggantikan mereka dan untuk mengumumkan peserta selanjutnya.
“Kalian nggak siap-siap? Kan selanjutnya giliran ka…,” pertanyaan Welvy terhenti ketika menengok ke arah Ancient dan Dazaki yang sudah menghilang. “Lho, Ancient dan Dazaki kemana?” ia jadi bertanya pada Sahra.
“Itu udah di depan,” jawab Sahra seraya menunjuk panggung.
“Kok, cepat banget. Tadi rasanya baru ngobrol sama aku,” gumam Welvy. Ia tak memikirkan lebih lanjut dan mulai memperhatikan panggung lagi. Rupanya MC Girie dan MC Oby sudah mengumumkan peserta yang akan tampil selanjutnya.
“Peserta terakhir kita… Radar Band!”

-to be continued-

Am I Come Back?

dokumentasi pribadi
btw, in foto lama. sekarang udah gak sebulet ini :')

Hallo.. Hallo...

UUUUUU...
Udah lama gak nulis di blog. Kangen deh kangen...

Ada yang kangen aku nggak nih?
Ada gak ya?

Aku pengen lagi coba menulis. Meski bingung sih ya mau menulis apaan. Secara tema dari blog aku itu kan diary gitu. Aku ingin ceritakan pengalaman sehari-hari aku sih sebenarnya. Tapi, kalau viral gimana? – kok pede banget.

Aku tuh mulai nulis sejak SMP sih. Dan alasan aku mulai menulis karena aku ingin banget banyak orang bisa menikmati karya aku.
Dan waktu SMP itu tercipta sampai 4 atau 5 novel gitu lho, yang aku tulis pakai tangan aku sendiri. Sampai sekarang buku-bukunya masih ada, dan salah satu ceritanya juga udah terbit bersambung di blog ini lho. Kalau yang mau baca bisa klik di tag ini : RADAR BAND

Apa aku lanjutkan ya ceritanya? Karena memang belum selesai sih sebenarnya. Rasanya merasa bersalah kalau nggak di lanjutkan ya :’(

Selain nulis novel, aku juga sering banget membuat puisi gitu. Isi puisinya sederhana, karena kisah kehidupan sehari-hari remaja. Sebenarnya yang puisi pernah aku buat blognya, tapi terus aku hapus lagi karena udah banyak spam nya dan lumayan capek kalau harus delete satu-satu. Seingat aku sih, aku backup blog-nya, tapi lupa simpan dimana :D – kok kesel ya.

Apa harus mulai aku upload lagi puisi-puisinya supaya bisa teman-teman nikmati?
Hahaha…
Maaf banget yah teman-teman, aku memang suka gak stabil orangnya. – tiba-tiba minta maaf dwong :”)

Habisnya, moodian aku ini lho terlalu keren. Aku masih belum bisa sepenuhnya menaklukan sifat moody aku yang satu ini. Sebenarnya udah capek sih, capek sama diri sendiri yang begini. Berulang-ulang begitu terus kejadiannya tapi gak pernah tahu jalan keluarnya dimana.

Aku kalau mulai cerita tentang diri aku sendiri pasti lancar banget deh nih…

Ya, kan, setiap bulan lho aku tuh merasa begini. Nge-down ga jelas kayak hilang arah tujuan hidup mau kemana tapi takut sama mati. Awalnya aku pikir karena mau datang bulan gitu, tapi gak setiap itu juga sih. Oh my… what should I do?
I just hope it won’t make me more frustrated until I’ll trying to committed suicide. Aku gak mau banget sampai seperti itu. Karena di Agama yang aku pegang, gak pernah mengajarkan hal seperti itu. Nanti aku dimarahin Tuhan terus langsung masuk ke neraka. TTTTIIIIDAAAAKKKK!!!!!!

SIGH!

Why I am sighing?

Jadi, selama menulis kisah amburadul di atas. Aku berpikir sesuatu – yes, masih berotak :’)

Sepertinya aku akan mulai melanjutkan kisah  dari novel yang sudah aku upload tempo hari deh. Tapi, mungkin gak seintense dulu yah, karena seingatku dulu itu hamper setiap hari apa ya keluarnya.
Nah, untuk saat ini sepertinya akan hadir seminggu sekali namun dengan panjang sekitar dua kali lipat dari yang sebelumnya. Untuk waktunya aku tentukan dengan kocokan kali yah, biar adil makmur sejahtera pembagian jadwalnya dengan kegiatan lainnya.

Sip!

Thanks untuk teman-teman yang selama ini terus mendukungku baik yang terang-terangan atau dalam diam sekalipun J

Tunggu terus update dari blog aku yah.

See you bye bye kiss bye :-*